Metro

Diterjang Arus Sungai Langkemme, Rumah Panggung di Soppeng Hanyut

×

Diterjang Arus Sungai Langkemme, Rumah Panggung di Soppeng Hanyut

Sebarkan artikel ini

kondisi rumah Husaini sebelum hanyut( foto ist)

KABAR-SATU,SOPPENG — Intensitas hujan yang tinggi di Kabupaten Soppeng, dalam beberapa hari terakhir menyebabkan bencana yang merugikan warga. Sebuah rumah panggung milik Husaini (43) yang terletak di bantaran sungai hanyut terbawa arus deras Sungai Langkemme, Sabtu (21/12/2024) pagi.

Rusdi Kepala Desa Watu mengatakan, Peristiwa nahas tersebut terjadi sekitar pukul 09.00 WITA di Dusun Lakellu, Desa Watu, Kecamatan Marioriwawo. Rumah panggung yang menjadi tempat tinggal keluarga Husaini tidak mampu menahan derasnya arus sungai yang meluap akibat tingginya curah hujan.

Menurutnya,  tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Berkat kesiagaan warga setempat, pemilik rumah beserta sebagian barang-barang berharga berhasil dievakuasi sebelum rumah tersebut hanyut terbawa arus.

Diakuinya, Saat ini, Husaini dan keluarganya telah mengungsi ke rumah kerabat untuk mendapatkan tempat tinggal sementara. Kondisi ini tentu membuat keluarga tersebut harus beradaptasi dengan situasi baru sembari menunggu bantuan dari pihak berwenang.

“Kerugian material yang dialami keluarga Husaini diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah. Hilangnya rumah beserta sebagian perabotan rumah tangga menjadi pukulan berat bagi keluarga,”pungkasnya.

Rusdi menyampaikan harapannya agar ada bantuan dari pemerintah daerah untuk membantu warganya yang tertimpa musibah. Bantuan tersebut sangat dibutuhkan mengingat besarnya kerugian yang dialami korban.

Kejadian ini menjadi pengingat akan pentingnya kewaspadaan terhadap potensi bencana, terutama di musim hujan. Kondisi geografis Kabupaten Soppeng yang dilalui beberapa sungai besar membuat beberapa wilayahnya rentan terhadap bencana banjir.

Hen/Adr

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page