Metro

Koramil 1423-01 Lalabata, Karya Bakti Bersama Warga Cegah Banjir dan Penyakit

55
×

Koramil 1423-01 Lalabata, Karya Bakti Bersama Warga Cegah Banjir dan Penyakit

Sebarkan artikel ini

Foto (ist)

KABAR-SATU,SOPPENG — Dalam suasana antusias dan kekompakan, Personil Koramil 01/Lalabata Kodim 1423/Soppeng, dipimpin Kapten Chk Muhammad Hatta bersama Babinkamtibmas, Aparat Desa Maccile, dan warga setempat, melaksanakan Karya Bakti di Dusun Akkampeng Desa Maccile Kecamatan Lalabata, Kabupaten Soppeng, pada Rabu (10/01/2024).

Kegiatan ini sebagai respons terhadap perintah Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) melalui Panglima Kodam (Pangdam) XIV/HSN Mayjen TNI Bobby Rinal Makmun yang menunjukkan kepedulian terhadap lingkungan dan kelestarian alam.

Danramil 01/Lalabata, Kapten Chk Muhammad Hatta menjelaskan, Karya Bakti ini merupakan langkah preventif untuk mencegah banjir dan penyebaran penyakit, terutama Demam Berdarah Dengue (DBD). Fokus utama adalah membersihkan pinggir sungai Maccile sepanjang 300 meter serta membersihkan sampah di sepanjang saluran irigasi, melibatkan Babinkamtibmas, Kades Maccile, Kadus, RT/RW, dan sekitar 40 masyarakat.

“Saat ini kita melaksanakan Karya Bakti dengan menitikberatkan pada sasaran pembersihan pinggir sungai Maccile sepanjang 300 meter dan pembersihan sampah di sepanjang kiri-kanan saluran irigasi,”Pungkas Muhammad Hatta.

Ditempat yang terpisah, Dandim 1423/Soppeng Letkol Inf Sigit Suhendro Hadi Kusmawan, menekankan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan untuk mencegah banjir dan penyakit. 

“Kegiatan ini diharapkan mempererat hubungan TNI dengan masyarakat, meningkatkan Kemanunggalan TNI dengan Rakyat, dan memberikan manfaat nyata bagi warga setempat,”kata Sigit.

Sementara, kades Maccile Suherman menyampaikan terima kasih atas bantuan dan kepedulian dari Koramil 01/Lalabata. 

“Kami sangat terbantu dengan kehadiran bapak TNI dari Koramil 01/Lalabata dalam upaya bersama-sama mengantisipasi genangan air dan munculnya wabah penyakit, semoga TNI kedepannya makin jaya dan makin dicintai Rakyat,” ucapnya.

**

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *