Metro

Peringatan Isra Mi’raj, SDN 149 Amessangeng Perkuat Silaturahmi dengan Masyarakat

35
×

Peringatan Isra Mi’raj, SDN 149 Amessangeng Perkuat Silaturahmi dengan Masyarakat

Sebarkan artikel ini

foto (dok)

KABAR-SATU,SOPPENG — SDN 149 Amessangeng menggelar peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1446 H/2025 M. Selasa (21/1/2025).

Acara yang mengusung tema “Membangun Ukhuwah Islamiah di Lingkungan Sekolah” ini terselenggara atas kerja sama dengan Mahasiswa KKN Stai al Gazali Soppeng.

Peringatan ini dihadiri berbagai elemen masyarakat, termasuk Kepala Desa Goarie, Kepala Dusun se-Desa Goarie, Babinsa, Babinkamtibmas, Koordinator UPTD SPF SDN Kecamatan Marioriwawo, Komite Sekolah, kelompok majelis ta’lim, kepala sekolah gugus 22, orang tua siswa, tokoh masyarakat, dan tokoh agama.

Dalam kesempatan tersebut, Akhiruddin, S.Ag., M.Pd.I bertindak sebagai penceramah yang menyampaikan pentingnya ibadah shalat dalam kehidupan sehari-hari.

Kepala SDN 149 Amessangeng, Arifah, mengatakan,  perayaan ini diharapkan dapat mempererat silaturahmi antara warga sekolah dengan pemerintah dan masyarakat.

“Ini merupakan penghormatan terhadap tradisi keagamaan yang penting bagi kami mayoritas umat Islam sekaligus mempererat hubungan silaturahmi antara pemerintah dan masyarakat,” ujarnya.

Ia berharap peringatan Isra Mi’raj ini dapat menumbuhkan wawasan tentang perjalanan spiritual Rasulullah di benak para peserta didik, sekaligus mengajarkan pentingnya menunaikan ibadah shalat lima waktu.

Hen/Adr

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *