Metro

Infrastruktur Sekolah Memprihatinkan, Plafon SD di Soppeng Ambruk

×

Infrastruktur Sekolah Memprihatinkan, Plafon SD di Soppeng Ambruk

Sebarkan artikel ini

foto (ist)

KABAR-SATU,SOPPENG – Plafon ruang kelas di SD Negeri 90 Lenrang, Desa Jampu, Kecamatan Liliriaja, Kabupaten Soppeng, runtuh pada hari ini akibat kondisi yang telah rapuh dan tidak layak pakai. Meski demikian, tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam insiden tersebut.

Ketua Komite Sekolah SD Negeri 90 Lenrang, Andi Inking, mengtakan,  keruntuhan plafon tersebut sebenarnya telah lama dikhawatirkan pihak sekolah. Menurutnya, usulan rehabilitasi plafon sudah diajukan kepada pemerintah daerah sejak lama, namun belum mendapat respon yang memadai.

“Kami sudah lama mengusulkan rehabilitasi plafon karena kondisinya memang sudah tidak layak. Sayangnya, sampai detik ini belum ada tindak lanjut,” terang Andi Inking kepada Wartawan. Selasa (15/7/2025).

Meskipun bersyukur tidak ada korban dalam peristiwa ini, Andi Inking mengaku masih diliputi kekhawatiran akan keselamatan warga sekolah jika kejadian serupa terulang kembali.

“Alhamdulillah saat kejadian tidak ada siswa maupun guru yang berada di bawah plafon tersebut. Namun, kami tetap cemas jika hal seperti ini terjadi lagi karena keselamatan anak-anak dan guru adalah prioritas utama,” ungkapnya.

Peristiwa ini telah menarik perhatian serius masyarakat Desa Jampu yang kini mendesak untuk memberikan respon guna memperbaiki kondisi infrastruktur sekolah.

Mereka berharap pemerintah dapat memberikan perhatian khusus demi terciptanya lingkungan belajar yang aman dan nyaman bagi siswa serta tenaga pengajar di SD Negeri 90 Lenrang.

Sementara itu, pihak sekolah masih menunggu tindak lanjut dari pemerintah daerah terkait usulan rehabilitasi yang telah diajukan.

Hen/Akl

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *