KABAR-SATU,SOPPENG — Dalam ajang bergengsi Turnamen Futsal Porgaf Tamala Cup 2024 yang diselenggarakan IMPS UIN AM periode 2024-2025, SMA Negeri 5 Soppeng menorehkan prestasi membanggakan.
Pertandingan yang berlangsung dari 28 Juli hingga 4 Agustus 2024 di lapangan Gasis Soppeng ini menyuguhkan aksi-aksi seru dan penuh semangat.
SMA Negeri 5 Soppeng, di bawah kepemimpinan Kepala Sekolah Fatmawati berhasil menyabet posisi runner-up dalam turnamen futsal tingkat SMA/SMK/MA se-Kabupaten Soppeng.
Tim futsal SMA 5 menunjukkan permainan yang mengesankan sepanjang turnamen. Meski berhasil menembus babak final, mereka harus puas dengan posisi kedua setelah takluk dari Yasrib Soppeng dengan skor akhir 3-1.
Selain meraih juara 2, SMA 5 Soppeng juga mendapat penghargaan sebagai Pemain Terbaik dan Suporter Terbaik. Prestasi ini menjadi cerminan kerja keras tim serta dukungan maksimal dari para suporter setia.
Keberhasilan ini tidak hanya menambah daftar pencapaian SMA Negeri 5 Soppeng, tetapi juga menjadi motivasi bagi tim futsal dan seluruh siswa untuk terus berprestasi di berbagai ajang kompetisi mendatang.
**