M. AKBAR
dirut rs
psd pupr
kord marioriwawo
kord liliriaja citta
kord lalabata
Pendidikan & Budaya

Murid SDN 3 Lemba Tingkatkan Literasi Melalui Minat  Baca  

89
×

Murid SDN 3 Lemba Tingkatkan Literasi Melalui Minat  Baca  

Sebarkan artikel ini

 foto (ist)

KABAR-SATU,SOPPENG — Siswa dan Siswi UPTD SPF Sekolah Dasar Negeri SDN) 3 Lemba, Kecamatan Lalabata,Kabupaten Soppeng, berkunjung ke Perpustakaan dan Kearsipan, belum lama ini.SDN.3 Lemba Musdalifah Salama, S.Sos mengatakan, Kunjungan tersebut guna mengenalkan mereka (Murid Red) tentang dunia literasi yang lebih luas.

Pengelola Perpustakaan SDN.3 Lemba Musdalifah Salama, S.Sos mengatakan, Kunjungan tersebut guna mengenalkan mereka (Murid Red) tentang dunia literasi yang lebih luas.

Sehingga katanya, mampu menjembatani menemukan motivasi serta mendapatkan pengalaman belajar yang lebih bermakna. 

“Kami ingin memperkenalkan dan memacu siswa untuk mempunyai cita-cita yang lebih tinggi, melalui perpustakaan. Disini siswa diperlihatkan Perpustakaan digital serta layanan internet.”terangnya.Senin (20/2/2023)

Diakuinya, mengenalkan siswa terhadap perpustakaan, akan muncul rasa cinta terhadap buku serta membaca, sehingga dari membaca akan tercipta suatu ide dan gagasan.

Sementara, Kepala Bidang Perpustakaan Mappanganro, S.Sos mengakui,  Perpustakaan sebagai lembaga penyedia ilmu pengetahuan dan informasi memiliki peran yang sangat penting bagi semua Orang.

Ia menuturkan, Perpustakaan bisa  mendukung agar siswa gemar membaca,  meningkatkan literasi informasi, menambah wawasan, serta memenuhi kebutuhan Siswa agar lebih memperdalam  ilmu pengetahuan.

“membaca sangat penting bagi siswa, karena mereka bisa mendapatkan banyak informasi, sehingga dapat membuka wawasan lebih luas,”terangya.

(Hen/Adr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *







You cannot copy content of this page