Foto (dok)
KABAR-SATU,SOPPENG —- Badan Pendidikan Al-Qur’an (BPQ) LPZA Kementerian Agama Kabupaten Soppeng, berbagi bersama Warga Binaan Rutan Watansoppeng.
Sebanyak 160 dia berisikan menu iftar di bagikan kepada warga binaan bersama pegawai untuk berbuka puasa.
Menu Iftar tersebut diterima langsung Komandan Regu Jaga I, Suwardi. Penyerahan Iftar, dimana dilakukan di depan Rutan Watansoppeng.pasalnya, ada pembatasan sosial yang dilakukan Pemerintah.
Kepala Rutan kelas llB watansoppeng syamsurijal mengatakan, pembagian menu buka puasa itu di lakukan kemarin.
Dikatakanya, apa yang diberikan oleh Badan Pendidikan Al-Qur’an sangat membantu warga binaan dalam menjalankan ibadah puasa di bulan suci ini.
“Terima kasih banyak atas pemberian menu iftarnya,semoga ini bisa bernilai ibadah,”katanya, Rabu(13/5/2020).
Disebutkanya, sebelumnya juga pihak rutan pernah diberikan kepada warga binaan oleh Bupati Soppeng, Andi Kaswadi Razak berupa nasi kotak untuk seluruh warga binaan.
“Hal sederhana seperti ini merupakan sebuah kebahagiaan besar bagi warga binaan yang kini sedang melakukan isolasi mandiri di dalam Rutan, mengingat tidak diadakannya kunjungan selain kunjungan online.,”kuncinya. (Hr)