Ket.gambar : SMKN 1 Soppeng
KABAR-SATU, SOPPENG – SMK Negeri 1 Soppeng dipastikan ikut berpartisipasi dalam Festival Lagaligo yang dilaksanakan Desember Mendatang.
Wakasek Humas Hubin SMK 1 Sopppeng Drs Markarma dalam konfirmasinya, Senin (19/11/2018), mengatakan bahwa partisipasi ini akan dilakukan siswa siswi khusus untuk dibidang seni dan budaya.
“Mereka akan ikut serta dipegelaran seni berupa Tarian Massal, puluhan siswa dan siswi SMK 1 dilibatkan bersama dengan siswa dari sekolah lain se kabupaten Soppeng” tuturnya.
Sekedar diketahui, Festival Lagaligo sendiri rencananya akan dilaksanakan pada 17-23 Desember 2018 mendatang, Puluhan peserta dari berbagai negara dipastikan hadir di Festival ini. (Id)