Metro

Melalui Aspirasi Anggota Dewan ini Bantu warga sumur bor

33
×

Melalui Aspirasi Anggota Dewan ini Bantu warga sumur bor

Sebarkan artikel ini
Foto Dr Ir Hj Andi Yuliani paris M.sc
saat berkunjung di Desa Gattareng toa, kabupaten Soppeng, Sabtu (8/9/2018)

KABAR-SATU, Soppeng — Melalui program aspirasinya anggota DPR RI Komisi VII Andi Yuliani Paris, membantu warga memperoleh air bersih, melalui pembangunan sumur bor di beberapa titik yang ada di Kabupaten Soppeng.

Menurut legislator Partai Amanat Nasional (PAN) itu, pekerjaan sumur bor yang ada Soppeng, berada di tiga titik diantaranya, Desa Gattareng Toa, Kecamatan Marioriowawo, Desa Rompegading, Kecamatam Liliriaja, Serta Kelurahan Ujung, Kecamatan Lilirilau.

Menurut pengurus Aisiah di Jakarta selatan ini, pembuatan sumur bor itu, akan mempermudah warga setempat untuk memperoleh air bersih, yang dapat mensuplai sekitar 5000 orang.

Kedalaman sumur bor itu sendiri kata wanita berhijab ini, sekitar 500 meter dimana di tarik dengan mesin pompa buatan Germany.

“anggaranya berkisar Rp 500 sampai 700 juta melalui dana aspirasi,” ujarnya Sabtu (8/9/2018).

Politisi perempuan ini berharap, dengan adanya bantuan sumur bor tersebut, sekiranya warga dapat memanfaatkan dengan baik, serta dapat membatu bagi mereka yang selama ini kekurangan air bersih untuk keperluan sehari hari.

Wanita berkacamata itu mengakui, pembangunan sunur bor di tiga titik tersebut, saat ini sedang berjalan, dan dalam waktu dekat akan segera selesai.

“kemungkinan nanti saya singgah memantau di desa Gatareng Toa, karna bertepatan dengan acara yang akan saya hadiri di Amik Lamappapoleonro,”tutupnya.(**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *