KABAR-SATU,SOPPENG — IPTU Fahrul resmi dilantik sebagai Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim) Polres Soppeng dalam upacara serah terima jabatan yang dipimpin langsung Kapolres Soppeng AKBP Muhammad Yusuf Usman di halaman Polres Soppeng, Rabu (28/8/2024).
IPTU Fahrul menggantikan IPTU Ridwan, yang kini dipercaya sebagai Kasat Reskrim Polres Toraja Utara.
Kapolres Soppeng AKBP Muhammad Yusuf Usman mengatakan, serah terima jabatan ini tidak hanya bertujuan untuk perbaikan, tetapi juga sebagai bentuk penyegaran dalam pelaksanaan tugas kepolisian.
“Selaku pimpinan, bersama seluruh anggota dan Bhayangkari, kami mengucapkan terima kasih serta merasa bangga atas kinerja dan dedikasi yang telah diberikan selama bergabung,” ujarnya.
Selain serah terima jabatan Kasat Reskrim, dilakukan pula serah terima jabatan untuk Kasat Intelkam AKP Welfrick Krisyana Ambarita, yang selanjutnya akan menjalankan tugas sebagai Kapolsek Tanasitolo Polres Wajo, serta IPTU Burhanuddin, yang akan menjabat sebagai Kasat Intelkam Polres Parepare.
hen