Metro

Belajar PATBM, Tim Save The Children Kunjungi Desa Jampu

51
×

Belajar PATBM, Tim Save The Children Kunjungi Desa Jampu

Sebarkan artikel ini

Foto (dok)

KABAR-SATU,SOPPENG — Kepala Desa Jampu, Kecamatan Liliriaja, Kabupaten Soppeng Nur Hafsah menerima kunjungan Tim Save The Children tiga daerah diantaranya, Jakarta, Lampung, Sumatera dan Makassar.






Kepala Desa Jampu Nur Hafsah mengatakan, kunjungan tim tersebut, dalam rangka studi Banding terkait Kelompok Perlindungan Anak Terpadu Berbasis Masyarakat (PATBM), di Desa yang mayoritas dihuni petani itu.

Dikatakannya, tim yang terdiri dari Aduma Situmorang (Senior Program Manager and Partnership), Evi (Manager), Ihwana Mustafa (Manager), Jhon Sipayung (Coordinator Lampung), Wahyu Irianto (Coordinator), serta Hilma mesva (coordinator Lima puluh kota)

“mereka sharing masalah penanganan kasus anak serta memantau sarana bermain anak yang ada di kantor Desa,”kata wanita berhijab ini, Selasa (8/9/2020).

Menurutnya, Fungsi dripada PATMB, merupakan suatu wadah di didesa, yang bertujuan melakukan pencehagan dan respon cepat, atas terjadinya kekerasan terhadap anak ditingkat desa dan Kelurahan.

Hilma mesva selaku coordinator Lima puluh kota mengagumi apa yang sudah di diterapkan Kepala Desa Jampu di kantor desanya. Pasalnya, PATBM Itu memberi edukasi bagi anak anak dalam lingkungan masyarakat dengan adanya tempat bermain.

Selain itu katanya, dapat merespon cepat bilamana terjadi kekerasan terhadap anak.

Penerapan PATBM ini bersama pemerintah desa sangat baik. Tentunya ini akan menjadi bahan buat kami, untuk menerapkan di Desa yang kami dampingi masing masing,’katanya.

Sekedar diketahui, sebelum acara kunjungan itu dilaksanakan pemeriksaan suhu tubuh kepada seluuh tamu oleh bidan desa, serta kepada seluruh tamu. (Hr)











Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *