Lokasi tempat seleksi SKB
KABAR-SATU, SOPPENG —- Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil Formasi Tahun 2019, Pemerintah Kabupaten Soppeng, akan dilaksanakan pada Tanggal 20 sampai dengan 21 September 2020, dengan Lokasi tes di Gedung Pertemuan Masyarakat.
Kepala BKPSDM Kabupaten Soppeng Kamaruddin mengatakan, sebanyak.586 orang yang yang ikut seleksi kompetensi bidang tahun ini, dinyatakan lulus Seleksi Kompetensi Dasar ( SKD), sesuai dengan Pengumuman Bupati Soppeng Nomor 534/KDS/III/20 pada tanggal 20 Maret tentang Peserta yang Dinyatakan Lulus Seleksi Kompetensi Dasar (SKD), Dapat Mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB ) Calon Pegawai Negeri Sipil Tahun 2019.
Dikatakanya, pada pelaksanaan ujian Seleksi nanti, agar tetap memperhatikan protokol kesehatan dan harus sesuai jadwal. Pasalnya, tidak bisa tertukar atau terlambat.
“bila ada peserta terlambat pada saat dimulainya tes maka dinyatakan gugur,”katanya saat ditemui,Sabtu (19/9/2020).
Sampai berita ini di rilis nampak terlihat sejumlah panitia melakukan dekorasi tempat ujian dibantu oleh Satpol-PP Pemerintah kabupaten Soppeng.(Hr/Aa)