KABAR-SATU, SULTENG – Tim Relawan Kemanusian Pemerintah Kabupaten Soppeng akhirnya tiba di Palu, Sulawesi Tengah, Senin (1/10), pukul 17.00 WITA.
Memulai star sekitar pukul 13.30 WITA di Rumah Jabatan Bupati Soppeng, Minggu 30 September, kurang lebih 27 jam menjadi waktu tempuh dari perjalanan ini.
Perjalanan sendiri bisa dikatakan berlangsung aman, tak ada kejadian yang terlalu mengkhawatirkan selama proses penyaluran bantuan logistik ini.
Sedikit Kekhawatiran hanya terjadi ketika rombongan yang terdiri dari puluhan kendaraan roda empat ini melintasi sejumlah lokasi yang terkenal karena kasus penjarahannya pasca kejadian bencana gempa dan tsunami terjadi.
Namun dengan pengawalan aparat setempat perjalanan penyaluran bantuan ini bisa berjalan normal.
Wilayah Donggala menjadi lokasi pertama yang dikunjungi lalu dilanjutkan ke kota Palu.
Palu Barat tepatnya di Masjid Agung Darussalam menjadi Posko sementara bagi para Relawan dari Soppeng ini. (Id)