Int.
KABAR-SATU, SOPPENG – Bupati Soppeng A.Kaswadi Razak melantik Direktur PDAM Soppeng terpilih periode 2019-2024, Ahyar Saransi, di Ruang Pola Kantor Bupati Soppeng, Kamis (8/8/2019).
Kepada Direktur PDAM Soppeng, Kaswadi Razak meminta persoalan pipa bocor yang selama ini sering dikeluhkan masyarakat agar segera ditangani tanpa berlarut larut.
“Jangan ada lagi masalah pipa bocor yang kelihatan di masyarakat, biasa dipinggir pinggir jalan sudah berhari hari tidak ada yang tangani, itu menimbulkan kesan yang tidak baik” tutur Kaswadi.
Olehnya itu, Bupati Soppeng inipun meminta agar pasca dilantik, Direktur PDAM Soppeng bisa segera membentuk tim yang memang bertugas untuk mengawasi dan memperbaiki jika ada masalah terkait kebocoran pipa air.
“Masyarakat pun nanti juga akan kita tertibkan, karena masih banyak masyarakat yang membandel dengan mengambil air dengan menyambung langsung ke pipa PDAM tanpa ijin” tandasnya. (id)